Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Ad Code

PENUTUPAN DIKLAT P3K DAN EVAKUASI


DIKLAT  P3K, STABILISASI DAN EVAKUASI BENCANA DITUTUP
KA.KWARCAB HARAPKAN PESERTA BISA MENERUSKAN ILMU YANG DIDAPAT DI GUDEP MASING-MASING

Sibolga/010910.PS.Online
“Pendidikan dan pelatihan pertolongan pertama pada kecelakaan dan gawat darurat serta evakuasi korban bencana yang diselenggarakan oleh RSU.FL.Tobing bekerjasama dengan Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Sibolga diharapkan tidak hanya terbatas bagi anggota pramuka yang men gikutinya saja namun sebagai peserta yang telah mendapatkan pendidikan langsung dari ahlinya adalah kewajiban adik-adik pula meneruskannya di gugus depan masing-masing”  demikian dikatakan oleh ketua kwartir cabang gerakan pramuka kota Sibolga, Nurdin Z, ketika di daulat menyampaikan sambutan diacara penutupan diklat dimaksud.
Wakabid pelayanan RSU FL Tobing sampaikan sambutan

Lebih jauh Ka.Kwarcab menegaskan “adik-adik pramuka yang mengikuti pelatihan hari ini harus bisa menjadi instruktur muda di gudep atau sekolahnya  masing-masing dan mengajarkan kembali ilmu yang telah didapatkan selama mengikuti pendidikan dan latihan ini, dan apa yang telah adik-adik dapatkan disini akan kita laporkan secara umum kesekolah masing-masing bahwa seluruh peserta yang ikut ini telah mampu memberikan pertolongan pada kecelakaan dan bentuk-bentuk bencana lainnya”

Sebagaimana diwartakan beberapa hari yang lalu oleh PS.Online, sebanyak 27 orang anggota pramuka Sibolga mengikuti pendidikan dan pelatihan P3K dan evakuasi korban bencana. Diklat yang dibuka pada tanggal 30 agustus itu berakhir pada Rabu, 01 September 2010 yang ditutup langsung oleh wakil ketua
bidang Pelayanan RSU.Ferdinand Lumban Tobing Sibolga.  Dalam sambutannya wakabid.pelayanan menjelaskan bahwa, hari ini berdasarkan post test yang telah disampaikan, 96 persen perserta telah mampu secara benar melakukan tindakan penyelamatan bagi korban, ini menandakan bahwa RSU FL.Tobing Sibolga telah memiliki 27 orang anggota suka rela baru yang siap sedia mendarmakan baktinya dalam hal pertolongan pertama pada kecelakaan dan gawat darurat serta mampu pula melakukan evakuasi bilamana terjadi bencana yang tidak diharapkan. “adik-adik yang mengikuti diklat hari ini secara tidak langsung disiapkan menjadi tenaga medis cadangan, karena tenaga medis di Sibolga ini tentu sangat jauh dari cukup untuk melayani masyarakat Sibolga terutama bila terjadi bencana” kata wakabid pelayanan RSU FL Tobing Sibolga.
disaksikan Ka.kwacab (baju biru) wakabid pelayanan serahkan sertifikat

Diacara penutupan juga diserahkan piagam penghargaan bagi peserta dan instruktur yang diserahkan langsung oleh Direktur RSU FL Tobing yang diwakili oleh Wakabid pelayanan dan ketua Kwartir cabang gerakan pramuka Kota Sibolga. Salah seorang peserta diklat, Juliani manurung yang didaulat menyampaikan kesan dan pesannya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada RSU FL Tobing dan gerakan pramuka Kota Sibolga yang telah memberikan kesempatan kepada peserta untuk mengikuti diklat. Selanjutnya Juliani manurung juga berpesan agar pemerintah kota memberi perhatian serius di bidang kesehatan mengingat fasilitas yang ada di RSU FL Tobing masih jauh dari sempurna. “semoga kedepan diklat seperti ini bisa dilaksanakan kembali dan semoga pula pemerintah kota bisa lebih melengkapi fasilitas rumah sakit kebanggaan kita ini agar upaya pertolongan bagi pasien dapat dilaksanakan dengan maksimal”harap beliau.

Turut hadir diacara penutupan diantaranya wakabid.pelayanan RSU FL Tobing, serta tim instruktur yang di pimpin oleh dr. Yasin dan staf RSU FL Tobing. Hadir juga ketua DKC beserta sekretaris  dan bendahara DKC Gerakan Pramuka Kota Sibolga. PS.Online-syamsulpasaribu.

FHOTO DOKUMENTASI PENUTUPAN 

Peserta Diklat serius ikuti penutupan Diklat
Juliani manurung sampaikan kesan dan pesan peserta diklat
Ka.Kwarcab Sibolga Kak Nurdin.Z bekali peserta dihari penutupan diklat

Posting Komentar

0 Komentar