Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Ad Code

GUDEP 217 – 218 LAPAS KELAS IIA SIBOLGA RESMI DIBENTUK

Ka.Kwarcab Sibolga lantik Pengurus Gudep

Ka.Kwarcab, Nurdin.Z melantik pengurus gugus depan lapas
Sibolga.14/08/10.PS.Online
Setelah sekian lama menunggu, atau persisnya 30 hari sejak kepala Lapas klas II A sibolga melayangkan surat permohonan pembentukan gugus depan yang berpangkalan di rutan Sibolga ini, akhirnya sejak tanggal 13 Agustus 2010, melalu SK Kwarcab Sibolga nomor 07 tahun 2010, keberadaan Gudep 217 – 218 resmi terbentuk.

Pengukuhan Gudep baru dijajaran Kwarcab Sibolga ini dilakukan persis pada bulan suci ramadhan 1431 H dilaksanakan di aula Lapas klas II A sibolga. Pada waktu yang bersamaan juga Ka.Kwarcab juga mengambil sumpah janji Tri Satya pengurus Gudep 217-218. Tidak seperti Gudep pada umumnya, anggota gerakan pramuka yang berpangkalan di Lapas ini seluruhnya merupakan tahanan anak yang rata-rata berusia 10 s/d 22 tahun. Dan berdasarkan informasi yang disampaikan Ka.Lapas Sibolga yang juga kamabigus 217-218 Kak Thomas mengatakan, sedikitnya ada 30 orang lebih tahanan anak yang ikut dalam kegiatan kepramukaan di Lapas. “umumnya mereka adalah anak-anak yang terlibat kasus penyalahgunaan narkotika dan zat adiktif lainnya” tambahnya.
Penyematan tanda jabatan
Sementara Ka.Kwarcab Nurdin Z, dalam sambutannya menuturkan berterimakasih banyak atas kepedulian Lapas Sibolga kepada perkembangan generasi muda tidak terkecuali yang ada dalam rumah tahanan atau lembaga permasyarakatan. Menurut Kakwarcab, kaum muda yang dibina dirumah tahanan adalah manusia biasa layaknya orang lain yang berkeliaran bebas diluar sana. Begitu pun kewajiban negara dan kita semua adalah memberikan pembinaan yang maksimal kepada generasi muda kita melalui gerakan pramuka untuk tidak terjerumus kembali kepada kesalahan yang sama. Kakak kelahiran 28 Juli 1958 ini juga menjelaskan, dengan dibentuknya gudep di lingkungan lapas Sibolga merupakan sebuah bantuan yang bijaksana bagi gerakan pramuka Kota Sibolga, karena secara tidak langsung Lapas telah dengan sadar dan bersama-sama membina kaum muda Indonesia. Selanjutnya Ka.Kwarcab juga mengharapkan semoga setelah pengukuhan dan pelantikan pengurus, lingkungan lapas akan di isi oleh kegiatan-kegiatan yang menarik sehingga menjadi wahana pilihan kaum muda lapas untuk mengembangkan dirinya.

Penyerahan bendera petaka
Sebagaimana disebut diatas, sesaat setelah pengukuhan Gudep baru, Ka.Kwarcab juga melantik pengurus baru Gudep 217-218. Dan untuk kali pertamanya Lapas Sibolga mempercayakan kepengurusan Gudep ini tiga tahun kedepan kepada kakak Sugeng dibantu oleh lima orang pengurus lainnya. Pelantikan itu sendiri didasarkan kepada SK Kwarcab Sibolga nomor 08 tahun 2010.

Pantauan PS.Online di Lapas Sibolga, adik dan kakak – kakak pramuka di gudep 217-218 cukup bersemangat mengikuti prosesi pengukuhan gudep dan pelantikan pengurus Gerakan Pramuka Lapas Sibolga. Kendati terlihat malu-malu, namun sikap tegap dan tegas selama prosesi acara berlangsung terjaga dengan baik. Turut hadir dalam pelantikan pengurus dimaksud mendampingi ka.Kwarcab Sibolga diantaranya, Wakabinawasa, Kakak Jamil Zeb Tumori, Sekretaris kwarcab Sibolga, Adil Syaputra Hasibuan, SE, Andalan cabang urusan penegak putra, Syamsul Pasaribu dan Ketua DKC Sibolga, Putma Suryadi. Dipenghujung acara wakabinawasa, kak jamil Z memberikan cenderamata bagi lapas Sibolga berupa berapa unit papan catur. “semoga pemberian kecil ini bisa bermanfaat bagi adik-adik kami di sini” pinta beliau mengakhiri. PS.Online-syamsulpasaribu
Sesaat setelah pelantikan, pengurus Kwarcab Sibolga, pengurus dan anggota Gugusdepan Lapas

Posting Komentar

0 Komentar